blogkombecks
Sedang memuat...

Microsoft Office 2016 Untuk Pengguna Mac Resmi Dirilis

Microsoft Office 2016 for Mac | Foto: Microsoft


Setelah melewati versi Preview, Microsoft Office 2016 untuk Mac resmi dirilis. Office 2016 hadir untuk menggantikan Office 2011 yang hadir 5 tahun yang lalu.

Dilansir Forbes, Office 2016 tersedia mulai hari ini (Jumat, 10/7/2015) untuk pelanggan Office 365, baik itu pengguna Office 365 Home, Personal, Business, Business Premium, E3 atau ProPlus. Mulai September, Office 2016 dapat dibeli tanpa berlangganan.

Dalam produk teranyarnya ini, Microsoft menghadirkan sejumlah fitur yang dioptimasi untuk mengguna Mac diantaranya dukungan layar Retina Display, Interface Ribbon, Multi-touch Gesture, mode Full Screen dan integrasi cloud.

Dengan koneksi cloud ini, pengguna untuk mengakses dokumen kapan saja dan dari mana saja selama terkoneksi ke internet. Selain itu adanya fitur sharing membuat sebuah dokumen bisa dikerjakan secara bersama-sama dengan rekan.

"Office for Mac terkoneksi dengan cloud. Jadi pengguna dapat dengan cepat mengakses dokumen yang dibuat dari perangkat lain. Sekarang, disertakan pula tools sharing yang memudahkan untuk mengajak rekan untuk mengerjakan dokumen bersama-sama," kata Microsoft di blog resminya.

Anda tidak perlu khawatir soal kompabilitas karena Microsoft menjamin konten atau formatnya sama dengan produk Office besutan Microsoft lainnya, baik itu  Office untuk PC, tablet, smartphone, ataupun online.
Microsoft 6821564769507760639

Beranda item

ADS

Artikel Terbaru

ADS

Mau Hosting Gratis?
Kapasitas besar, bisa PHP, Lengkap dengan cpanel, auto installer dengan CMS Favorit?
Hosting gratis tanpa iklan !!!

Entri Populer

Ads

Mau Hosting Gratis?
Kapasitas besar, bisa PHP, Lengkap dengan cpanel, auto installer dengan CMS Favorit?
Hosting gratis tanpa iklan !!!